2012
Hadir sebagai compact hatchback alternatif dari honda jazz GE yang terlanjur membesar dari generasi sebelumnya. Brio ini dijual di indonesia didatangkan dari Thailand dengan empat varian.
1. Brio S MT
2. Brio S AT
3. Brio E MT
4. Brio E AT
semuanya bermesin 1300cc dan didatangkan dengan skema impor utuh dari luar negeri.
2013
Tahun dimulainya persiangan dagang di Industri otomotif tanah air di kelas baru yaitu kelas LCGC. beberapa regulasi mengikat produsen seperti pembatasan harga jual kendaraan, konsumsi BBM 20km/liter, radius putar < 4.5 m, dan tingkat komponen dalam negeri yang tinggi demi mendapat insentif pajak. Honda pun ikut bersaing di kelas ini dan meracik brio menjadi lebih ekonomis.
Lahirnya kelas ini memaksa brio harus dirakit di dalam negeri dan lahirlah varian baru yang dinamakan Brio satya. Sehingga pada tahun 2013 ini semakin banyak varian tipe honda Brio yang dipasarkan. Berdasarkan tempat lahirnya, brio dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu Brio Complete Built Up (CBU) Thailand dan Brio Complete Knock Down (CKD) rakitan pabrik honda karawang. Berikut
klasifikasi dan tipe Brio yang dijual di tahun 2013
Brio CBU
1. Brio S MT
2. Brio S AT
3. Brio E MT
4. Brio E AT
Brio CKD non LCGC
1. Brio S AT
2. Brio E AT
Brio CKD LCGC
1. Brio satya A MT
2. Brio satya S MT
3. Brio satya E MT
2014
di tahun ini, line up produk honda masih sama seperti di tahun 2013 dengan total sembilan varian dari tiga kelas berbeda (satya LCGC, non LCGC, dan CBU). ada sedikit improvement
2015
Tahun dimana keran impor brio CBU Thailand sudah distop. sehingga di pasaran hanya ada lima varian honda yang dijual, yaitu sebagai berikut :
1. Brio satya A MT
2. Brio satya S MT
3. Brio satya E MT
4. Brio S AT
5. Brio E AT
2016
pertengahan tahun 2016 ini, Honda brio mendapat sejumlah ubahan yang cukup signifikan. generasi brio ini dikenal sebagai generasi Brio facelift, karena ada beberapa ubahan desain bumper dan grill depan dengan bahasa desain honda solid wing face, kemudian alih teknologi transmisi matic dari torque converter menjadi Continues Variabel Transmission (CVT). Serta ubahan interior pada desain dashboard yang baru yang dilengkapi tampilan panel kontrol AC digital.
Dengan adanya tipe facelift ini, brio mempunyai tipe flagship tertinggi yaitu tipe road sailing (RS). berikut line up Brio di tahun 2016
1st gen
1. Brio satya A MT
2. Brio satya S MT
3. Brio satya E MT
4. Brio S AT
5. Brio E AT
Facelift
1. Brio satya S MT
2. Brio satya E MT
3. Brio satya E CVT
4. Brio RS MT
5. Brio RS CVT
2017
tidak banyak perbedaan pada tipe facelift ini semenjak diluncutkan pada tahun 2016. dengan line up produk yang lebih simpel susunan produk brio hanya terdiri dari lima varian, tiga kelas LCGC dan dua tipe di kelas citycar hatchback.
2018
lahirnya generasi terbaru yang disebut All new brio di tahun 2018 ini menjadi jawaban atas nilai minus desain Honda brio dibanding kompetitornya. sebuah inovasi produk yang memang dikhususkan untuk menjawab keluhan konsumen Brio di Indonesia mengenai isu pintu full kaca belakang yang ringkih, bagasi sempit, dan baris kedua yang kurang proper akhirnya terjawab pada desain all new brio 2018 ini. ya, tetap dengan teknologi mesin dan desain dashboard yang sama dengan generasi sebelumnya (facelift).
dengan varian trim kemewahan yang tetap sama di tahun ini brio dibagi dalam dua tipe, all new dan brio facelift.
tipe facelift
1. Brio satya S MT
2. Brio satya E MT
3. Brio satya E CVT
4. Brio RS MT
5. Brio RS CVT
tipe all new
1. Brio satya S MT
2. Brio satya E MT
3. Brio satya E CVT
4. Brio RS MT
5. Brio RS CVT
2019
brio all new 2019 masih sama dengan model All new yang rilis di tahun 2018. sebagai catatan insentif pajak kelas LCGC ini mulai dihilangkan sehingga PPNBM Honda brio satya (dan untuk semua merk di kelas LCGC) naik dari nol menjadi tiga persen. bisa dibilang inilah akhir dari era kelas LCGC.
kelas LCGC
1. Brio satya S MT
2. Brio satya E MT
3. Brio satya E CVT
kelas non LCGC
1. Brio RS MT
2. Brio RS CVT
sekian
*ditulis seringkas mungkin, dan tulisan akan diupdate sebagai referensi yang relevan.
referensi :
1. http://lihatauto.blogspot.com/2018/01/bahas-honda-brio-seluruh-varian-dan.html?m=1